main |
sidebar
Diposting oleh
Dismas,,.
di
01.35
Muhayati Faridatun
Chris Hughton / Foto: Daylife
WEST BROM - Kursi kepelatihan West Bromwich Albion masih mengalami kekosongan, seiring pemecatan Roberto Di Matteo. Kini, nama Chris Hughton muncul sebagai kandidat pelatih anyar The Baggies.
Rangkaian 13 kekalahan sepanjang 18 pertandingan Premier League, memaksa manajemen klub menghentikan kerja sama dengan Di Matteo, pada akhir pekan lalu. Tanpa kemenangan pada tiga laga terakhir, yang ditutup dengan kekalahan 0-3 dari Manchester City, memaksa West Brom segera berbenah.
Pasalnya, dua laga kandang sudah menanti Chris Brunt dkk, melawan West Ham United (12 Februari) dan Wolverhampton Wanderers (20 Februari). Tangan dingin pelatih tentunya sangat dibutuhkan demi mengamankan poin.
Premiership Talk, Selasa (8/2/2011) melaporkan, nama Hughton diklaim sebagai kandidat favorit suksesor Di Matteo. Seperti diketahui, Hughton kini berstatus pengangguran setelah dirinya didepak dari Newcastle United dan posisinya digantikan Alan Pardew.
Selain Hughton, mantan pelatih Ajax Amsterdam Martin Jol juga disebut-sebut sebagai salah satu kandidat. Tak ketinggalan mantan pelatih Blackburn Rovers Sam Allardyce, serta mantan arsitek Liverpool dan Fulham Roy Hodgson.
Guna mengisi kekosongan, salah satu pelatih tim utama West Brom Michael Appleton dipercaya menduduki kursi panas sementara. Kabarnya, Appleton memendam keinginan mengikuti jejak Steve Kean yang kini menjadi suksesor Allardyce di Blackburn. (far)
0 komentar:
Posting Komentar