Prediksi Jerman vs Italia. Duel terakhir Jerman kontra Italia disudahi tangisan Die nationalmannschaft. Mereka kalah 0-2 di semifinal Piala Dunia 2006 yang digelar di Dortmund. Di tempat yang sama, Kamis (10/2), Der Panzer akan mencoba membalas dendam.
Jerman boleh optimistis bakal mampu mewujudkan kemenangan. Selepas Piala Dunia 2006, prestasi Bastian Schweinsteiger dkk jauh lebih baik daripada Italia.
Mereka menjadi finalis Euro 2008, sementara Italia terhenti di perempat final. Di Piala Dunia 2010, Jerman lolos ke semifinal. Sebagai juara bertahan, Gli Azzuri tersingkir di fase grup.
Hebatnya lagi, prestasi stabil itu dicapai Jerman dengan proses regenerasi yang berjalan mulus. Belum habis generasi Schweinsteiger, sudah muncul angkatan Thomas Mueller. Sementara Mueller dkk baru mulai bersinar terang, kini muncul deretan pemain macam Mats Hummels dan Mario Goetze.
Deretan anak muda bertenaga besar dan penuh semangat ini yang akan diandalakan pelatih Joachim Loew, untuk membalas dendam Dortmund 2006. Dari 22 pemain yang dipanggil, 15 (68%) masih berusia 25 tahun atau kurang.
Pemain paling senior adalah Arne Friedrich (31) dan Miroslav Klose (32). Kapten Michael Ballack yang sudah bermain lagi bersama Bayer Leverkusen bahkan tidak dipanggil Loew. "Ini kesempatan untuk mengintegrasikan pemain-pemain baru," kata Loew kepad Eurosport.
Di lain pihak, Italia akan datang ke Dortmund dengan sejumlah muka baru. Ada tiga debutan yang dipanggil il mister. Mereka adalah Alessandro Matri (Juventus), Sebastian Giovinco (Parma) dan Thiago Motta (Inter Milan). Nama terakhir paling menarik.
Pemain kelahiran Brasil itu merupakan pemain naturalisasi ketiga yang dipanggil selama kepemimpinan Prandelli. Sebelum ini Carlvalho Amauri (Brasil) dan Cristian Ledesma (Argentina) sudah lebih dulu menghiasi Gli Azzurri.
Munculnya para debutan ini diimbangi kembalinya beberapa senior. Gianluigi Buffon serta Antonio Cassano kembali mendapatkan tempat.
Head to head Jerman vs Italia:
04 Jul 2006 (PD) Jerman 0-2 Italia
01 Mar 2006 (UC) Italia 4-1 Jerman
20 Agus 2003 (UC) Jerman 0-1 Italia
Prediksi Susunan dan Formasi Pemain Jerman vs Italia:
Jerman (4-2-3-1): Neuer, Badstuber, Hummels, Mertesacker, Lahm, Khedira, Schweinsteige, Podolski, Oezil, Mueller, Klose.
Cadangan: Adler, Schmelzer, Friedrich, Aogo, Westermann, Boateng, Grosskreutz, Trasch, Goetze, Bender, Gomez.
Pelatih: Joachim Loew.
Italia (4-3-3): Buffon, Cassani, Bonucci, Chiellini, Criscito, Aquilani, Montolivo, De Rossi, Cassano, Pazzini, Rossi.
Cadangan: Sirigu, Viviano, Maggio, Ranocchia, Giovinco, Mauri, Thiago Motta, Nocerino, Palombo, Borriello, Matri.
Pelatih: Prandelli.
Prediksi Skor Pertandingan Jerman vs Italia by BolaGoalNet: Jerman menang dengan skor 2-1 (3-2). Pertandingan Jerman vs Italia disiarkan LIVE di RCTI pada tanggal 10 Februari 2011, pukul 02.45 WIB.
0 komentar:
Posting Komentar